Inilah Cara Tayamum Orang Sakit Yang Harus Anda Ketahui
TABIRDAKWAH - Assalam untuk kita semuanya, semoga kita semua diberi kesehatan baik fisik maupun sehat psikis, sehat lahir dan batin. pada kali ini kami ingin berbagi mengenai Bagaimana cara tayamum untuk orang yang sedang sakit
Tata Cara Tayamum Untuk Orang Sakit
Berwudhu sebelum melaksanakan sholat hukumnya wajib, sebagai syarat syah sholat, namun nagaimana ketika ada orang yang sakit, apakah tidak berwudhu ? jawabnya adalah tetap bersuci namun ada keringanan , yaitu dengan tayamumTayamum merupakan pengganti wudhu karena beberapa sebab, materi untuk tayamaum adalah debu, namum bukan debu ditanah yang kotor itu, tapi debu kecil2 sekali yang tidak terlihat oleh mata yang menempel pada dinding
Dan untuk orang yang sakit dan tidak boleh kena air , kalau kena air dianggap memperlambat kesembuhan, maka harus menggunakan tayamum. Bisa juga ketika sakit dan tidak ada yang menunggu, dikhawatirkan pingsan atau kecelakaan di kamar mandi, maka si sakit boleh tayamum dengan debu uang menempel di dinding kamar. Atau bisa juga bila si sakit tidak boleh terkena air misalnya saja penderita luka bakar, maka penunggu sakit Boleh mentayamumkan si sakit. Maka cara bersuci, nah terus bagaimana cara tayamum orang yang sakit ?
cara tayamum orang sakit adalah seperti tayamum pada umumnya, yaitu
1. Membaca basmalah
2. Renggangkan jari-jemari, tempelkan ke debu yang ada di dinding, tekan-tekan hingga debu melekat. ( sebelumnya dinding harus dibersihkan dari kotoran atau debu yang besar- besar, bersihkan dengan lap atau tangan ), baru tempelkan tangan ke dinding tersebut
3. Angkat kedua tangan lalu tiup telapak tangan untuk menipiskan debu yang menempel, tetapi tiup ke arah berlainan dari sumber debu tadi.
4. Kemudian berniat tayamum :
التَّيَمُّمَ لِاِسْتِبَاحَةِ الصَّلاَةِ فَرْضً ِللهِ تَعَالَى
Cara bacanya: Nawaitut tayammuma li-istibahatis sholaati fardhal lillaahi ta'aalaa
Artinya adalah: "Saya niat tayammum untuk diperbolehkan melakukan shalat karena Allah Ta'ala"
5. Mengusap telapak tangan ke muka secara merata
6. Bersihkan debu yang tersisa di telapak tangan
7. Ambil debu lagi dengan merenggangkan jari-jemari, tempelkan ke debu, tekan-tekan hingga debu melekat.
8. Angkat kedua tangan lalu tiup telapat tangan untuk menipiskan debu yang menempel, tetapi tiup ke arah berlainan dari sumber debu tadi.
9. Mengusap debu ke tangan kanan lalu ke tangan kiri
10. Tertib (Berurutan).
Yaitu urut dari kedua usapan tersebut (berurutan; wajah dulu kemudian kemudian kedua tangan).